Pagi Sipil!!
Bidding P.O CENS UI 2013 telah dilaksanakan pada hari minggu, 3 maret 2013 bertempat di ruang BP3 Fakultas Teknik Universitas Indonesia pukul 09.30-19.30 dengan 4 calon yaitu:
Radityo Andjaringrat Adhi
Descilia Pranata Amin
Amirul Akbar Rosadi
Indri Mahadiraka
adapun panelis di bidding kali ini yaitu:
1. Tim Panelis Alumni CENS (Rifa 07, Andri 03)
2. Tim Panelis CENS 2011 (Dzikry, Tata, Kania, Dewo)
3. Tim Panelis CENS 2012 (Syaf, Karim, Evan, Andin, Nana)
Apresiasi patut kita berikan kepada para calon P.O beserta tim karena mereka telah memberikan performance yang terbaik saat bidding kepada warga dan panelis. Salut!!
Akhirnya CENS 2013 ini dipercayakan untuk dipimpin oleh Radityo Andjaringrat Adhi S'11 !! Selamat dan semoga dapat menjalankan CENS ini dengan semaksimal mungkin.
Laporan Singkat Bidding CENS 2013
Bidding CENS kali ini dihadiri oleh 72 orang, jumlah yang cukup banyak mengingat hari itu adalah hari minggu. Alur acara adalah sebagai berikut:
Presentasi calon P.O 15 menit
Tanya-jawab panelis 60 menit
Tanya-jawab floor 15 menit
Simulasi wawancara
Penentuan urutan bidding dilakukan dengan undian dengan urutan Radit, Descil, Rully dan Indri. Calon P.O beserta tim memasuki ruangan bidding, sementara calon P.O dan tim lain menungggu di luar ruangan
Calon P.O melakukan presentasi selama 15 menit, setelah itu dilakukan sesi tanya-jawab dengan diperbolehkan bagi tim calon P.O untuk membantu menjawab
Selesai tanya-jawab, calon P.O beserta tim melakukan simulasi wawancara. Panelis memainkan beberapa peran antara lain dari sponsorship, media partner, stakeholders lainnya. Calon P.O diwawancara seolah mereka sedang menawarkan kerjasama CENS kepada para stakeholders dengan tuntutan dapat meyakinkan para stakeholders. Ketenangan menjawab diperlukan untuk sesi ini.
Akhirnya bidding selesai pukul 19.30 dan semua peserta pun nampak lega dan puas telah melalui bidding dengan cukup baik dan lancar
Tema yang diangkat para calon P.O CENS 2013
Para calon P.O membawa 4 tema yang berbeda yang tentunya berkaitan dengan Indonesia. Tema-tema yang diangkat antara lain:
1. Radityo Andjaringrat
Tema : Surpass the limit with through Sunda Strait Bridge
2. Descilia Pranata
Tema : Supporting the logistic distribution through Megaport
3. Amirul Akbar Rosadi
Tema : Multi Purpose Deep Tunnel
4. Indri Mahadiraka
Tema : Revitalisasi Infrastruktur Kelautan Guna Menunjang Implementasi Sistem Transportasi Air Nusantara dalam Membangun Skala Ekonomi Makro
0 komentar:
Posting Komentar